Selasa, 22 September 2020

2. ANALISA GAMBAR TELEVISI

 


              A. Raster

Raster terbentuk ketika kita menghidupkan TV yang normal, nampak kelihatan bintik bintik sinar seperti kita melihat salju (snow), terang  dan gelapnya sinar diatur oleh brightness.

B. Aspect Ratio & Elemen  Gambar

                    Aspect Ratio adalah perbandingan lebar dan tinggi bingkai gambar layar televisi.

                   Perbandingan lebar : tinggi = 4 : 3

 Untuk mendapatkan gambar yang baik, maka sinkronisasi, scanning dan penguatan dari rangkaian Defleksi Vertical ( V. Lin & V. Size & V. bias ) dan rangkaian penguat Defleksi Horizontal ( H. Lin, H. Size ) harus diatur sedemikian rupa hingga didapat bentuk gambar yang sesuai elemen gambar.

Elemen Gambar adalah kumpulan titik-titik yang terang dan gelap, yang membentuk suatu gambar dengan derajat kuat cahaya tertentu. Semakin banyak elemen gambar, kwalitas gambar makin baik.

C. SCANNING

 Scanning adalah pembentukan garis-garis  pada layar TV dengan mengatur perjalanan berkas elektron dari kiri ke kanan dan mulai dari sebelah atas layar turun ke bawah layar.

 Contoh 13 garis layar tv dibuat 2x scanning berjalan, masing masing  6 ½ garis. (pada pesawat TVRI jumlah garis ada 625 garis dibuat 2x scanning berjalin, masing masing 312 ½ garis).

Scanning kesatu disebut bingkai ( frame ke 1)dengan nomor csanning garis ganjil, Scanning kedua disebut bingkai kedua ( Fram ke 2 ) dengan nomor scanning garis genap.

Pemancar TVRI : 1 detiknya memancarkan 25 gambar , jadi 1 gambar berbentuk dalam 1/25 detik.

Standard CCIR : 1 gambar terdiri dari 625 garis.

Untuk membuat gambar kelihatan tidak berkedip kedip maka oleh penciptanya,1 gambar TV terdiri dari 625 garis tebentuk DALAM 1/25 detik dibuat menjadi 2x siar (scanning berjalin) yaitu :

a.      Scanning pertama ½ x (625 garis 1/25 detik) = 312 ½ garis dalam waktu 1/50 detik terdiri dari garis2 scanning nomor ganjil disebut bingkai ke 1(frame ke 1 )

b.       Scanning kedua  ½ x (625 garis 1/25 detik) = 312 ½ garis dalam waktu 1/50 detik   terdiri dari garis-garis scanning nomor genap disebut bingkai kedua (Frame ke-2)


Tidak ada komentar: